BlackBerry Love Community
Blackberry Curve 8330 (Foto:Ist)
NEW YORK - Sejumlah peneliti telah mengingatkan tentang bahaya radiasi ponsel. Disebutkan bahwa radiasi ponsel sangat berhubungan dengan kanker dalam jangka waktu 10 tahun. Tak hanya kanker, radiasi dinyal ponsel disinyalir juga dapat mengganggu kesehatan manusia lainnya.
Environmental Working Group (EWG), sebuah badan yang berbasis di Amerika Serikat memberi perhatian terhadap masalah radiasi ponsel dan kesehatan manusia merilis daftar ponsel yang berbahaya dan tak berbahaya bagi kesehatan manusia. Demikian dilansir TOI, Kamis (24/9/2009).
Penyusunan daftar ponsel didasarkan pada level Specific Absorption Rate (SAR). Level SAR adalah ukuran kuantitas frekuensi radio yang diserap tubuh manusia. Semakin rendah levelnya, semakin baik untuk meminimalisir radiasi.
Aturan di Amerika Serikat menyebutkan bahwa level SAR harus kurang dari 1,6 watt per kilogram sedangkan Eropa menetapkan 2 watt per kilogram. Masyarakat di seluruh dunia dianjurkan agar membeli ponsel dengan level SAR rendah.
Sejumlah Ponsel diketahui memiliki tingkat SAR yang cukup tinggi sehingga dinilai EWG sebagai ponsel dengan radiasi buruk. Salah satu ponsel dengan radiasi tertinggi adalah Blackberry Curve 8330.Setiap ponsel mengeluarkan gelombang elektromagnetik yang terpancar melalui antena. Gelombang ini bisa disebut radiasi dari frekuensi radio. Gelombang ini dipancarkan untuk membawa sinyal komunikasi dari ponsel. Berdasarkan penelitian para ahli, penggunaan ponsel untuk menelepon dapat berisiko terkena kanker pada organ tubuh.
Risiko-risiko yang terjadi pada organ tubuh ditentukan oleh seberapa banyak energi radiasi yang diserap organ tubuh (SAR). Dari nilai SAR, dapat diketahui seberapa bahayanya radiasi ponsel. Radiasi ini kebanyakan menyerang membran-membran tipis jaringan tubuh, celakanya yang paling beresiko adalah membran sel otak.
Berikut ini adalah batas aman radiasi ponsel pada sejumlah bagian tubuh:
• Kepala : 1,6 W/Kg
• Badan : 0,08 W/Kg
• Telapak tangan,pergelangan tangann : 4 W/Kg
Jika merasa khawatir akan akibat buruk yg bisa ditimbulkan dari radiasi ponsel, lebih baik mulai sekarang lebih bijak dalam menentukan ponsel yang akan dibeli. Jika biasanya pertimbangan membeli ponsel adalah spesifikasi, harga dan desain, maka mulai sekarang sebaiknya mengecek dahulu nilai SAR nya. Nilai SAR dapat dilihat dari situs www.ewg.org
RADIASI DARI BLACKBERRY (diurutkan dari yang tertinggi ke terendah) dalam satuan SAR (W/Kg)
Blackberry 8820w : 1,28-1,58
BlackBerry Bold 9700 : 1,39-1,55
BlackBerry 8703e : 1,44-1,55
BlackBerry Curve 8330 : 1,54
BlackBerry Pearl 8100 : 1,22-1,52
BlackBerry Curve 8300 : 1,51
BlackBerry Bold 9000 : 1,51
BlackBerry Pearl 8120 : 1,48
BlackBerry Pearl 8130 : 1,48
BlackBerry Curve 8320 : 1,08-1,47
BlackBerry 8830 : 1,46
BlackBerry Tour 9630 : 1,43
BlackBerry Curve 8530 : 1,26
BlackBerry Pearl 8110 : 1,24
BlackBerry Curve 8520 : 1,22
BlackBerry Pearl Flip 8220 : 1,15-1,18
BlackBerry 8800 : 1,16
BlackBerry Curve 8310 : 1,09-1,11
BlackBerry Curve 8900 : 1,01
BlackBerry Strom2 9550 : 1,01
BlackBerry Storm 9530 : 0,57
BlackBerry Storm 9500 : 0,57
*sumber: www.ewg.org
Disini kita melihat bahwa Blackberry Bold 9700 (Onyx0 mencapai 1,55 W/Kg, atau hanya 0,05 W/kg lebih rendah dari ambang batas aman. Jadi pengguna Onyx harus bersiasat utuk menggunakan BlackBerrynya secara aman.
sekitar 5 bulan yang lalu
Berikut lima ponsel dengan tingkat radiasi tinggi:
1. Motorola MOTO VU204 (SAR: 1,55 W/kg)
2. Blackberry Curve 8330 (SAR:1,54 W/kg)
3. Motorola W385 (SAR:1,54 W/kg)
4. Kyocera Jax S1300 (SAR:1,55 W/kg)
5. TMobile myTouch 3G (1.55 W/kg)
Berikut Lima Ponsel dengan tingkat radiasi Rendah:
1. Samsung Impression (SAR: 0,35 Watts per kilogram (W/kg)
2. Motorola RAZR V8 (SAR: 0,36 W/kg)
3.Samsung SGH-T229 (SAR: 0,38 W/kg)
4.Samsung Rugby SGH-A837 (SAR:0,46 W/kg
5.Samsung Propel Pro SGH-I627 (SAR:0,47 W/kg) (stf)
URL :http://techno.okezone.com/read/2009/09/24/57/259557/radiasi-blackberry-curve-8330-buruk-bagi-kesehatan
0 komentar:
Posting Komentar