Indonesia akan bertarung melawan Filipina di semifinal Piala AFF 2010. Indonesia lolos ke semifinal setelah berhasil menjadi menjadi juara Grup A sedangkan Filipina lolos ke semifinal setelah menjadi runner Up Grup B. Jika dilihat dari kualitas permainan, kekuatan tim secara keseluruhan dan melihat hasil dibabak penyisijan Grup, tentu Indonesia lebih diunggulkan karena tampil impresif dengan menjurai Grup A dengan poin maksimal 9. Terakhir kali kedua tim bertemu di tahun 2002. Pada pertandingan di Piala Tiger itu, Sugiantoro dan kawan-kawan berpesta dengan kemenangan 13-1. Saat itu pertandingan digelar di Stadion Utama Senayan. Bambang Pamungkas mencetak empat gol di pertandingan ini. Total Indonesia sudah melesakkan 80 gol ke jala Filipina dalam 17 pertemuan. Filipina sendiri punya koleksi 8 gol.Tiga laga terakhir Indonesia :
07/12/10 : Indonesia 2 – 1 Thailand
04/12/10 : Indonesia 6 – 0 Laos
01/12/10 : Indonesia 5 – 1 Malaysia
Tiga laga terakhir Philippines :
08/12/10 : Philippines 0 – 0 Myanmar
05/12/10 : Philippines 2 – 0 Vietnam
02/12/10 : Philippines 1 – 1 Singapura
Perkiraan susunan pemain :
Indonesia (4-4-2) : Markus Haris Maulana, Maman Abdurahman, Hamka Hamzah, Zulkifli Syukur, M. Nasuha, M. Ridwan, Ahmad Bustomi, Firman Utina, Oktomaniani, Irfan Bachdim, Christian Gonzales
Pelatih : Alfred Ridl (Austria)
Philippines : Neil Etheridge, Robert Gier, Anton Del Rosario, Roel Gener, James Younghusband, Phil Younghusband, Alexander Borromeo, Jason De Jong, Chris Greatwich, Ian Araneta, Ray Jonsson Pelatih : MCMENEM, Simon (England)
0 komentar:
Posting Komentar